Cara Hilangkan Virus RUNDLL32.EXE (OS Windows)


Nah kali ini kita akan bahas sedikit tentang virus Rundll32.exe, Rundll32.exe adalah proses sah sistem operasi Microsoft Windows, yang bekerja untuk memuat dan menjalankan file dynamic link library (.dll). Rundll32.exe muncul bersama semua versi OS Windows dan bekerja dengan menggunakan fungsi yang diekspor dari modul DLL yang spesifik. Dalam istilah non-teknis, ia membantu menjalankan file DLL dan menempatkan library mereka ke memori sistem. Dalam situasi ini anda harus menghentikan proses ini karena itu penting untuk operasi yang tepat dari sistem anda. BAHAYA!
Spyware, adware, keyloggers, Trojans dan virus lainnya sering bersembunyi di balik proses rundll32.exe. Perhatikan bahwa file rundll32.exe SAH biasanya terletak di folder C:\Windows\System32. Jika lokasi file anda berbeda, kami sangat menyarankan memeriksa sistem dengan program anti-malware. Rundll32.exe berbahaya mungkin berhubungan dengan kuda Trojan StartPage, ZenDown, Rebohon atau Wowcraft. Selain itu juga digunakan oleh hacker untuk menggunakan sistem Anda sebagai bot dan menyebarkan malware. dampaknya adalah:

  • lepi jadi lambreta (lambat)
  • seiring berjalannya waktu, makan physical memory semakin besar dan besar sampai akhirnya muncul pesan low virtual memory bla bla bla di sudut kanan bawah Windows ane; memaksa ane kudu reboot lepi minimal sehari 2-3 kali
  • Dan puncaknya, jika agan jalankan Task Manager, trus masuk ke bagian process, maka akan terlihat ada program RUNDLL32 yang sedang running disitu. Dalam kondisi normal, mustinya tidak tampak di Task Manager. Nah skarang coba agan buka Task Manager di pc/lepi masing2x, jika melihat ada proses RUNDLL32.EXE yang lagi running disitu, maka dengan menyesal ane vonis pc/lepi agan sudah disusupi oleh virus ini.
  • Virus RUNDLL32 bertugas mencuri password dan semua data data vital yg anda masukkan scr online
  •  Maka solusinya adalah:
    1. Copy file RUNDLL32.EX_ dari CD Windows agan ke pc / lepi. File itu terletak di folder i386 (cari aja) di CD Windows agan
    2. Restart pc / lepi agan dengan mode Safe (pencet F8 berkali kali saat layar dalam keadaan hitam/booting )
    3. Masuk ke C:\Windows\system32 dan amankan file RUNDLL32.EXE nya (misalnya di rename dulu jadi OLD, atau pindahkan / move ke folder lain) just in case jika prosedur penyembuhan gagal
    4. Klik tombol START, klik RUN, ketik CMD utk memunculkan Command Prompt
    5. Misalnya file RUNDLL32.EX_ yang tadi agan simpan di folder C:\BACKUP , maka masuk ke folder BACKUP dengan ketik CD C:\BACKUP
    6. Ubah extension nya dari EX_ menjadi EXE, caranya ketik REN RUNDLL32.EX_ RUNDLL32.EXE
    7. Keluar dari kotak Command Prompt, caranya ketik EXIT
    8. Pindahkan file RUNDLL32.EXE itu ke folder C:\WINDOWS\SYSTEM32 dengan Windows Explorer (tau kan caranya? tinggal cut paste aja pake mouse)
    9. Restart kembali pc / lepi agan ke mode normal; jangan lupa cek di Task Manager, jika semua langkah diatas benar, maka program RUNDLL32 tak lagi muncul di Task Manager, menandakan agan sukses membasmi virus ini
     Atau dengan cara ini :
    1. Jalankan Windows Malware Removal Tool, sebuah tool yang disertakan pada setiap komputer yang terinstal Windows. Pilih “Start” menu , pilih “Run”, ketik “MRT” dan tekan “Enter.” Jika Anda mengalami masalah, download update toolnya dari Microsoft gratis (lihat bagian Resource).
    2. Klik tombol “Next”.
    3. Klik pada “Full Scan.” Scan Penuh menawarkan pencarian yang lebih besar daripada Quick Scan untuk menghilangkan virus rundll32.exe.
    4. Klik tombol “Next” untuk memulai scan. Proses scan bisa memakan waktu hingga satu jam tergantung banyaknya data yang discan dan resource komputer Anda.
    5. Ikuti langkah-langkah yang muncul di layar untuk menghapus virus rundll32.exe.
    6. Klik Finish.
    7. Restart komputer Anda. 

    Komentar